selamat datang

wellcome di peluang & spirit

Selasa, 17 Januari 2012

Pudding Layer Pineapple



Bahan I:
1 bks agar-agar bubuk
500 gr nanas, blender halus
100 ml air
100 gr gula pasir
Bahan II:
2 bks agar-agar putih
600 ml susu cair
200 gr gula pasir
4 putih telur kocok kaku
2 tetes pewarna hijau
Cara Membuat:
1. Siapkan dua buah loyang bentuk setengah lingkaran bergerigi.
2. Campur nanas, air, gula pasir, dan agar-agar I (putih). Masak di atas api sedang sampai mendidih. Angkat, tuang dalam loyang, miringkan. Sisihkan sampai mengeras.
3. Masak susu cair, gula pasir, dan agar-agar II sampai mendidih. Angkat, sisihkan. Kocok putih telur dan sedikit garam sampai kaku, tuang ke dalam adonan agar-agar, kocok sampai rata.
4. Bagi adonan menjadi 2 bagian. Satu bagian diberi pewarna hijau, masukkan ke dalam adonan agar tadi, aduk rata. Tuang di atas adonan agar-agar I (putih) sampai rata dengan batas cetakkan. Sisihkan sampai mengeras.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar